Cara Merekam Layar PC Tanpa Menggunakan Aplikasi Eksternal

Cara merekam layar PC wajib kamu ketahui ketika bekerja atau bersekolah di era pandemik ini. Informasi yang tersedia pada rapat / belajar daring tidak selalu bisa kamu ingat dengan baik.

Dalam artikel ini, WapBlog.id akan membahas bagaimana cara merekam layar PC tanpa menggunakan aplikasi tambahan, memberikan solusi praktis untuk kebutuhan perekaman tanpa memerlukan instalasi perangkat lunak tambahan.

Cara Merekam Layar PC Tanpa Menggunakan Aplikasi

Dalam merekam layar, kamu bisa menggunakan fitur bawaan Windows 10 Xbox Game Bar dan menggunakan ekstensi Google. Yuk, ikuti cara screen record di laptop tanpa aplikasi berikut ini.

  1. Xbox Game Bar

Syarat utama yang perlu kamu penuhi sebelum mengikuti langkah berikut ini spesifikasi laptop. Laptop wajib memiliki sistem operasi Windows 10. Berikut penjelasannya.

  1. Tekan tombol yang memiliki logo Windows secara bersamaan dengan tombol g
  2. Atur volume speaker melalui tab MIX dan volume microphone melalui tab VOICE
  3. Setelah itu klik tombol yang memiliki ikon titik
  4. Maka akan muncul kotak yang menandakan Capture Status. Kamu bisa merekam layar tanpa suara dengan klik ikon record yang terdapat pada Capture Status.

Namun, jika kamu merasa tidak perlu mengatur volume microphone atau speaker, kamu cukup menekan logo Windows secara bersamaan dengan tombol alt dan r (win+alt+r).

Ketika kamu gagal melakukan langkah pertama, berarti fitur Xbox Game Bar ini belum aktif pada laptop kamu. Berikut langkah-langkah mengaktifkannya.

  1. Buka menu Settings. Caranya kamu bisa search pada Search Bar. Selain itu kamu juga bisa klik logo windows yang terdapat pada pojok kiri bawah lalu cari Settings.
  2. Klik menu Gaming
  3. Klik tombol on yang awalnya berwarna abu-abu menjadi warna biru.

Setelah melakukan langkah-langkah tadi, kamu bisa melakukan screen record.

Baca juga : Rekomendasi Merk Laptop Terbaik Harga Terjangkau

  1. Ekstensi Google

Langkah pertama yang wajib kamu punya sebelum melakukan langkah-langkah ini yaitu  memiliki browser Google Chrome. Cara merekam layar di laptop selanjutnya pada langkah berikut ini.

  1. Klik logo Google Crome
  2. Klik link ini untuk masuk ke Chrome Web Store
  3. Ketik Awesome Screenshot & Screen Recorder pada Search Bar
  4. Maka akan muncul beberapa rekomendasi ekstensi screen record. Klik ekstensi tersebut.
  5. Klik tombol Tambahkan ke Chrome atau Add to Chrome
  6. Setelah itu, klik ikon ekstensi yang terletak selurusan dengan search bar Chrome.
  7. Klik pin pada ekstensi tersebut sehingga warnanya menjadi biru
  8. Icon ekstensi tersebut akan muncul lalu klik
  9. Selanjutnya klik tombol Start Recording

Penutup

Kamu telah mengetahui dua cara merekam layar PC tanpa menggunakan aplikasi eksternal. Jangan ragu untuk mencoba metode yang paling sesuai dengan kebutuhan kamu. Selamat mencoba!

WapBlog.id
Subscribe

Ikuti Google News dan sosial media kami untuk mendapatkan informasi terkini.